Kamis, 15 Oktober 2020

Bersinergi Dengan Alam, Mensyukuri Nikmat dari Sang Pencipta

                                                    WFO  di aula terbuka (joglo sekolah)
 

       

Kita diciptakan sebagai makhluk sosial yang berdampingan dengan alam. Alam memberikan energi berupa kesejukan yang kita rasa. Energi dari alam sungguh memberi kita kekuatan di saat kita lelah. Lelah boleh, asal tidak menyerah. Bekerja dengan berdampingan bersama alam seperti ini membuatku lebih tenang dan menyenangkan. Angin sepoi-sepoi mulai menerpa tubuhku. Oksigen yang kuhirup begitu lancar hingga masuk ke seluruh tubuh. Tugas demi tugas terselesaikan dengan baik sesuai rencana.

Kita semua tahu bahwa pekerjaan guru itu tidak sedikit. Pekerjaan guru itu selalu ada secara berkesinambungan, seperti mempersiapkan rencana mengajar (membuat RPP), mengajar siswa (kalau di masa pandemi dengan sistem PJJ) serta segudang administrasi yang nantinya diperlukan untuk akreditasi sekolah. Beruntungnya, Pak Nadiem sudah menyederhanakan RPP menjadi 1 lembar (dulu biasanya 1 KD bisa minimal 5 lembar). Hal itu sangat membantu meringankan beban guru. Pekerjaan guru di masa pandemi pun tetap sama. Justru seorang guru ditantang harus kreatif dan inovatif dalam mengajar siswa. Saat ini juga sering diadakan webinar via virtual untuk meningkatkan kompetensi guru. Beberapa guru ada yang dijadwalkan WFO (work from office) dan sebagian lagi WFH (work from home). Di manapun guru berada, kurasa bahwa 50 % pikirannya selalu tertuju untuk masa depan siswa. Selamat berjuang teruntuk guru-guru di Indonesia.

 

 

#Day8AISEIWritingChallenge

#100katabercerita

#30hariAISEIbercerita

#AISEIWritingChallenge

#warisanAISEI

#pendidikbercerita

 

0 komentar:

Posting Komentar